Hari ini
Cuaca 0oC
Headline News :

Banjir Lumpuhkan Sejumlah Akses Jalan di Bekasi

Bekasi : Hujan deras mengguyur daerah Bekasi sejak pagi, Kamis, 22 Januari 2026. Intensitas hujan yang cukup tinggi membuat sejumlah akses jalan di Bekasi lumpuh akibat banjir.
Sejumlah kendaraan tidak mampu melintas akibat banjir yang lumpuhkan akses jalan di daerah Harapan Indah, Kota Bekasi, 22 Januari 2026

Beberapa wilayah pemukiman terdampak meliputi daerah Perumnas, Harapan Indah, Jatibening Permai, Rawalumbu, hingga Taman Narogong. Tak hanya itu, daerah Kabupaten Bekasi seperti Jatimulya hingga Mustika Jaya tak luput dari genangan air.

Donald, warga yang kebetulan memilki usaha di daerah Harapan Indah, Bekasi mengatakan banjir di daerah tersebut sudah terjadi sejak pagi hari. Ia mengaku ikut terdampak dari banjir yang melanda Bekasi hari ini.

"Dari pagi intensitas curah hujan tinggi sampe sore tadi. Banjir di Harapan Indah bisa sebetis orang dewasa," katanya saat dihubungi, Kamis 22 Januari 2026.

Ia menambahkan hingga sore hari sebagian jalan masih tergenang, mempengaruhi akses jalan di sekitar Harapan Indah. "Yang saya ketahui, (banjir) melumpuhkan akses jalan ke daerah Pejuang, Taman Harapan baru dan Pondok Ungu Permai," ujar Donald.

Tak hanya di Harapan Indah, dampak banjir jelas terlihat di kawasan pintu tol Bekasi Timur. Situasi jalan terpantau macet total akibat akses jalan yang tertutup banjir sehingga pengendara terhenti dan harus mencari jalan alternatif.

Situasi jalan di sekitar pintu tol Bekasi Timur 2, Jatimulya, Tambun Selatan pukul 19.54 macet total dampak beberapa akses jalan tergenang banjir. (Foto: RRI/Zahfa)
Sebelumnya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah mengumumkan peringatan waspada cuaca buruk di tanggal 22-26 Januari 2026. Cuaca di Indonesia umumnya didominasi oleh kondisi hujan ringan hingga hujan lebat.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Bekasi, Idham Kholid mengatakan, pihaknya terus melakukan monitoring. Perkembangan selanjutnya akan terus disampaikan kepada masyarakat. 

"Kami melakukan asesmen, pemantauan, dan pengendalian genangan. Kami juga melakukan imbauan keselamatan kepada masyarakat," katanya dikutip dari keterangan tertulis.

Hujan intensitas tinggi berpotensi masih melanda hingga beberapa hari ke depan. Masyarakat diimbau untuk selalu memperhatikan pantauan cuaca dan melakukan segala persiapan menghadapi potensi banjir.(*)

WEB UTAMA
Hide Ads Show Ads