Breaking News
---

Breaking News: Pengumuman, Ada Perubahan Jadwal Untuk Jam Keberangkatan Calon Jemaah Haji Asal Kabupaten Karawang

 Pihak Kemenang Kabupaten Karawang melalui Kepala Kantornya H.Sopian mengatakan, " Ada perubahan jadwal jam keberangkatan untuk para calon jemaah haji tahun 2024 asal Kabupaten Karawang" ,(11/5/24).

Foto.: Sopian Kepala Kemenag Kabupaten Karawang

H.Sopian menjelaskan, tanggal tetap untuk kloter 5 Karawang namun waktu atau jamnya menjadi mundur beberapa jam kemudian.

Ia menegaskan perubahan waktu tersebut berdasarkan surat edaran ( SE) dari Kakanwil Kemenag Jabar.

Ada perubahan jadwal atau waktu titik kumpul di Mesjid Al Jihad Karawang dan masuk asrama haji Bekasi hingga perubahan tersebut menyebabkan perubahan kepada kloter lainnya, terang H.Sopian kepada Pelita Karawang, di Karawang.

Berikut perubahan jadwal sesuai keterangan atau Surat Edaran Kepala Kemenag Kabupaten Karawang, Jabar, sebagai berikut:

1. Kloter 05 JKS tanggal 13 mei 2024 semula
pukul 05.40 WIB menjadi pukul 11.00 WIB.

2. Kloter 18 JKS tanggal19 Mei 2024 semula pukul 03.40 WIB menjadi pukul 11.00 WIB.

3. Kloter 33 JKS tanggal 26 Mei 2024 semula pukul 04.00 WIB menjadi pukul 13.00 WIB

4. Kloter 42 JKS tanggal 30 Mei 2024 semula pukul 14.20 WIB menjadi pukul 16.00 WIB.

5. Kloter 48 JKS semula tanggal 01 juni 2024 pukul 23.55 WIB menjadi tgl 02 Juni 2024 pukul 07.00 WIB.

6. Kloter 54 JKS tanggak 04 Juni 2024 semula pukul 12.40 WIB menjadi pukul 16.00 WIB.

7. Kloter 59 JKS tgl 06 Juni 2024 semula pukul 15.50 WIB menjadi pukul 22.00 WIB.

Foto : Perubahan jadwal keberangkatan haji Kabupaten Karawang

Lebih lengkapnya lihat tabel perubahan jadwal keberangkatan calon haji Karawang 2024 (*)
Baca Juga:
Tutup Iklan