Breaking News :
Tim SAR Gabungan Masih Evakuasi Korban Longsor Puncak

Tim SAR Gabungan Masih Evakuasi Korban Longsor Puncak

 Bogor : Hujan deras yang mengguyur wilayah Puncak Bogor mengakibatkan bencana banjir dan longsor yang merata di rasakan warga di 2 Kecamatan Megamendung dan Cisarua . 

Dari laporan BPBD Kabupaten Bogor akibat bencana longsor di ketahui ada 6 warga tercatat menjadi korbannya. 


Tim gabungan pencari korban longsor di Kecamatan Megamendung dna Cisarua Puncak Bogor

Satu orang warga akhirnya berhasil di evakuasi dalam keadaan meninggal dunia Bernama M Reza (22) seorang santri Pondok Al Barosi di Kampung rawa Sadek RT 1 RW 4 Desa Megamendung Kecamatan megamendung Kabupaten Bogor.

Reza di ketahui warga Kampung Baros Desa Sukataris Karang Tengah Cianjur akhirnya berhasil di evakuasi oleh tim SAR Gabungan dalam keadaan meninggal dunia, Sabtu (5/7/2025).

Katim Kedaruratan BPBD kabupaten Bogor Andi Sumardi mengatakan, pihaknya saat ini fokus melakukan evakuasi terhadap 2 orang korban longsor di Kampung Sukatani Desa Tugu Utara kecamatan Cisarua.

"Diperkirakan posisi korban sedang duduk di gajebo yang ada pada tempat tersebut kemungkinan ada pergerakan tanah yang mengakibatkan longsoran tanah menimpa korban yang sedang lari menyelamatkan diri dari pergerakan tanah namun di perkirakan korban tertimpa longsoran tersebut," Jelas Katim Kedaruratan BOBD Andi Sumardi, Minggu (6/7/2025).

Korban tertimbun longsor di Desa Tugu Utara masih dalam proses evakuasi pada minggu pagi. Korban di laporkan hilang pada sabtu malam pukul 22.00 saat duduk di gazebo sebuah vila di sana Di perkirakan terjadi pergeseran tanah pada gazebo yang akhirnya menimbun korban,  
Tim gabungan pencari korban longsor di Kecamatan Megamendung dna Cisarua Puncak Bogor

Sementara Kasi Trantib Kecamatan Cisarua, Komarudin mengatakan, ada 3 korban tertimbun selamat di evakuasi dalam keadaan luka ringan ke Rumah Sakit Idham Chalid Ciawi.

"Ada laporam di Desa Kopo 2 rumah kena longsor di Desa Citeko air meluap kena 3 rumah terendam di Tugu Selatan ada longsor dan banjir di kampung Pensiunan banjir dan di Desa Tugu Utara longsor vila menimbun pengunjung sama ruuamh warga satu total menimbun 5 orang, 3 orang di evakuasi selamat sekarang tinggal 2 korban belum," tambah Kasi Trantib Komarudin.

Sementara itu warga di Cisarua dan Megamendung kabupaten Bogor juga tengah di sibukan dengan gotong royong membersihkan rumah mereka yang terendam akibat luapan aliran sungai dan drainase saat hujan deras terjadi, termasuk perapihan pohon tumbang saat kejadian.(*)
BERITA TERKINI
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image