Pemkab Karawang dan PT ZTT Cable Indonesia Lakukan Mou Resmikan Zhong Tian Industry Institute
Rabu, Mei 15, 2024
Pemkab Karawang mrelakukan MoU dengan PT ZTT Cable Indonesia dalam meresmikan Zhong Tian Industry Institute (Cabang Indonesia).
Peresmian tersebut didampingi langsung ole Bupati Karawang H. Aep Syaepuloh yang dilaksanakan di Aula Office PT ZTT Cable Indonesia, Selasa (14/5/2024).
Bupati Aep mengapresiasi PT ZTT Cable Indonesia dalam membangun kerjasama bersama Pemkab Karawang. Sebab, hal ini menjadi pencapaian penting bagi PT ZTT Cable Indonesia yang telah 7 tahun berada di Indonesia khususnya di Kabupaten Karawang.
"Tentunya kami dari Pemerintahan Karawang sangat mengapresiasi dan mendukung, serta kami mengucapkan terima kasih kepada PT ZTT Cable Indonesia yang sudah berdiri di Indonesia selama 7 tahun dan hal ini menjadi terobosan yang baik dengan melakukan MoU bersama Pemerintah Kabupaten Karawang," ujarnya.
la pun berharap, kerja sama ini bisa menumbuhkan semangat investasi sera memberikan kontribusi bagi Indonesia khususnya dalam pendidikan serta dunia kerja yang menjadi tantangan di masa saat ini.
"Kami berharap kerjasama MoU antara PT ZTT Cable Indonesia dengan Pemerintah Kabupaten Karawang bisa menumbuhkan semangat investasi di Kabupaten Karawang, dan mudah-mudahan kerjasama yang baik ini bisa meniawab kebutuhan sekolah-sekolah vakni SMK maupun guru-guru agar memiliki skill yang dibutuhkan pada era saat ini," ungkapnya. (*)