
Jemaah Haji Hilang, Menag: Satu Ditemukan Meninggal Dunia
0 menit baca
Sumedang : Menteri Agama (Menag), Nasaruddin Umar menuturkan jika satu dari dua jemaah haji yang sebelumnya dilaporkan hilang, dikabarkan ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
“Yang satu memang sudah ditemukan, tapi dalam keadaan meninggal. Beliau diketahui mengalami demensia,” ujarnya kepada awak media di Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor pada Kamis, 26 Juni 2025.
Lebih lanjut, ia menerangkan jika kondisi jemaah haji yang meninggal dunia tersebut sangat memprihatinkan sebelum ditemukan.
Dimana, ia tidak dapat mengingat namanya sendiri, juga tidak mengenali saudara atau pendampingnya.
“Ditanya siapa namanya, siapa saudaranya, tidak bisa menjawab,” katanya.
Demensia yang dialami jemaah tersebut diyakini memburuk akibat suhu ekstrem yang terjadi di Arab Saudi.
Nasaruddin menyebut suhu yang mencapai hingga 52 derajat Celsius menjadi salah satu pemicu yang memperparah kondisi tersebut.
Sementara itu, satu jemaah lainnya masih dalam proses pencarian. Tim haji Indonesia bekerja sama dengan otoritas Arab Saudi terus melakukan upaya untuk menemukannya.
Ia berharap, agar ke depan ada peningkatan koordinasi lintas lembaga dalam memberikan perlindungan dan pendampingan, khususnya bagi jemaah lansia atau yang memiliki kondisi kesehatan khusus.
“Kita berharap, insyaallah, dengan dukungan Presiden dan kerja sama antar instansi, akan terbentuk sistem perlindungan jemaah yang lebih baik di masa depan,” pungkasnya.(*)