Breaking News :
Berikut Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025

Berikut Jadwal Babak 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025

 Karawang : Babak penyisihan grup Piala Dunia Antarklub 2025 sudah tuntas, Jumat (27/6/2025).

Foto ilustrasi: Tropi Antarklub

Turnamen resmi FIFA yang berlangsung di Amerika Serikat tersebut berlanjut ke babak 16 besar.

Fase gugur yang dimulai dengan babak 16 besar akan dimulai pada Sabtu (28/6/2025) hingga Selasa (1/7/2025) waktu setempat. Pada babak ini juara grup dipertemukan dengan runner up grup.

Grup A bertemu wakil Grup B, begitu seterusnya hingga juara dan runner up Grup G berjumpa dua tim lolos dari Grup H. Pertandingan pertama yang menjadi pembuka 16 besar adalah derbi Brasil.

Juara Grup A Palmeiras akan menghadapi peringkat kedua Grup B Botafogo, Sabtu (28/6/2025) mulai pukul 23.00 WIB. Laga akan digelar di Stadion Lincoln Financial Field, Philadelphia, Amerika Serikat.

Selain itu, duel dua tim raksasa Eropa akan tersaji di babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025. Raksasa Italia, Juventus akan menghadapi tim tersukses di Liga Champions, Real Madrid.

Sebagai juara Grup H, Madrid akan bertemu Juventus yang menjadi runner-up Grup G. Juventus harus menjadi runner-up Grup G setelah kalah daei Man City di laga terakhir.

Selain itu, laga Inter Miami vs Paris Saint Germain (PSG) juga menarik untuk di saksikan. Lionel Messi akan reuni dengan mantan klubnya di babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025.

Jadwal Lengkap Babak 16 besar Piala Dunia Antarklub 2025:

Sabtu, 28 Juni 2025

23.00 WIB Palmeiras vs Botafogo
Stadion Lincoln Financial Field, Philadelphia

Minggu, 29 Juni 2025

03.00 WIB Benfica vs Chelsea
Stadion Bank of America, Charlotte.

23.00 WIB Paris Saint-Germain vs Inter Miami
Stadion Mercedes-Benz, Atlanta.

Senin, 30 Juni 2025

03.00 WIB Flamengo vs Bayern Munchen
Stadion Hard Rok, Miami Gardens.

Selasa, 1 Juli 2025

02.00 WIB Inter Milan vs Fluminense
Stadion Bank of America, Charlotte.

08.00 WIB Manchester City vs Al-Hilal
Stadion Camping World, Orlando.

Rabu, 2 Juli 2025

02.00 WIB Real Madrid vs Juventus
Stadion Hard Rock, Miami Gardens.

08.00 WIB Borussia Dortmund vs Monterrey
Stadion Mercedes-Benz, Atlanta.(*)
Latest News
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image