Breaking News
---

Semifinal, Indonesia U-23 Lawan Arab Saudi atau Uzbekistan

 Lawan Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 2024 masih diperebutkan antara Uzbekistan dan Arab Saudi. Mereka akan bertanding dalam perempat final pada Jumat (26/4/2024).

Semifinal, Indonesia U-23 Lawan Arab Saudi atau Uzbekistan

Uzbekistan lolos ke perempat final, setelah menjadi juara Grup D. Sedangkan Arab Saudi melaju ke babak delapan besar sebagai runner-up Grup C.

Pertandingan Uzbekistan vs Arab Saudi akan digelar di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan. Kick-off mulai pukul 21.00 WIB.

Nantinya pertandingan semifinal yang melibatkan Indonesia dijadwalkan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa. Pertandingan semifinal dijadwalkan berlangsung pada Senin mendatang.

Pemenang semifinal nanti langsung mendapatkan tiket lolos ke Olimpiade Paris 2024. Ajang ini memang sekaligus dipakai untuk kualifikasi Paris 2024.(*)

Baca Juga:
Tutup Iklan